Jum'at, 07 November 2025

Follow us:

infobrand
11th INFOBRAND

TCID Dorong Digitalisasi Layanan Otomotif demi Pengalaman Pelanggan Lebih Baik

TCID Dorong Digitalisasi Layanan Otomotif demi Pengalaman Pelanggan Lebih Baik Ilustrasi

INFOBRAND.ID- Persaingan di industri otomotif tidak lagi hanya soal inovasi produk, tetapi juga bagaimana brand berinteraksi dengan pelanggan. Dari proses pembelian hingga layanan purna jual, konsumen kini menuntut pengalaman yang cepat, personal, dan bebas ribet. Hal ini bisa dilakukan dengan transformasi digital. 

Vice President Director transcosmos Indonesia (TCID) Ardi Sudarto mengungkapkan, salah satu masalah terbesar di industri otomotif adalah layanan yang kurang efisien, mulai dari kesulitan booking service, pelacakan status kendaraan, hingga minimnya dukungan purna jual yang responsif.

“Banyak pelanggan merasa frustrasi dengan proses yang lambat dan kurangnya informasi yang mereka butuhkan. Digitalisasi layanan pelanggan menjadi solusi utama agar brand dapat memberikan pengalaman yang lebih baik dan meningkatkan loyalitas,” ujarnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

IBOS EXPO 2025

Sebagai pemain utama dalam solusi customer experience (CX), Ardi menambahkan, TCID mengintegrasikan digital marketing dan contact center untuk menciptakan layanan yang lebih personal dan mudah diakses. Sejak 2018, TCID telah bekerja sama dengan salah satu brand otomotif terbesar dalam mengembangkan platform mobile yang mempermudah interaksi pelanggan.

Dengan mengandalkan Customer Engagement Platform (CEP), Ardi menyebutkan, pelanggan kini dapat menikmati layanan yang lebih praktis, mulai dari pendaftaran, akses informasi produk dan layanan, hingga penawaran eksklusif yang disesuaikan dengan preferensi mereka. Layanan purna jual juga menjadi lebih efisien dengan fitur pelacakan status kendaraan, kemudahan booking service, serta pengingat otomatis untuk jadwal servis dan garansi.

Tak hanya itu, TCID juga menghadirkan layanan contact center yang responsif, termasuk layanan darurat seperti bantuan derek ke bengkel resmi terdekat. Program loyalitas yang dikembangkan pun semakin memperkuat hubungan brand dengan pelanggan melalui sistem poin dan diskon khusus bagi pengguna aktif.

IKLAN INFOBRAND.ID

TOP INNOVATION CHOICE AWARD 2025

“Di era digital, personalisasi layanan adalah kunci untuk membangun hubungan jangka panjang dengan pelanggan. Kami terus berinovasi agar brand otomotif bisa memberikan pengalaman terbaik bagi konsumennya, meningkatkan kepuasan, sekaligus memperkuat loyalitas mereka,” tutup Ardi.

 


Tag: TCID

Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV